Iklan

Iklan

Dewan Siap Bantu Dinkes Tingkatkan Palayanan Masyarakat

1/17/20, 19:59 WIB Last Updated 2020-01-17T12:59:33Z

WASATHA.COM, Banda Aceh - Dewan Perwakilan Rakyat Kota (DPRK) Banda Aceh meminta pihak Dinas Kesehatan untuk terus meningkatkan pelayanan kepada masyarakat. Terutama pelayanan Puskesmas yang berada dalam kawasan Kota Banda Aceh.

Hal tersebut disampaikan Usman, Wakil Ketua DPRK Banda Aceh saat melakukan kunjungan dan silaturahmi dengan pihak Dinas Kesehatan Banda Aceh, Jumat (17/1/2020).

“Pada kesempatan ini kami minta kepada Plt Dinas Kesehatan agar terus melakukan peningkatan pelayanan kesehatan kepada masyarakat, khususnya di puskesmas – puskesmas kecamatan,” kata Usman di hadapan sejumlah pegawai Dinas Kesehatan.

“Jika ada masyarakat yang membutuhkan pelayanan kita minta agar disikapi sesegera mungkin, kami di legislatif siap mendukung dinas terkait dalam meningkatkan pelayanan kepada warga kota,” katanya.

Ia menambahkan, kehadiran Pimpinan DPRK Banda Aceh ke dinas kesehatan juga sebagai bentuk apresiasi dan dukungan terhadap dinas tersebut untuk melihat langsung kondisi dinas tersebut serta ingin mengetahui kendala – kendala yang dihadapi.

“Kedatangan kami sebagai bentuk dukungan dan silaturahmi, sekaligus melihat kondisi dinas, karena memasuki tahun anggaran baru, selama ini sudah banyak keberhasilan yang telah didapatkan, di samping itu juga masih ada kekurangan yang perlu kita perbaiki bersama,” tutupnya.

Sementara Plt Kepala Dinas Kesehatan, dr. Quratul Aini menyambut baik dengan kehadiran pimpinan DPRK ke dinas tersebut.

Menurutnya, kunjungan ini merupakan kehormatan di awal tahun karena mereka datang untuk melihat gambaran situasi yang ada di Dinas Kesehatan, bagaimana dengan personil kemudian bagaimana dengan program program dinas kesehatan.

“Saya pikir ini merupakan hal yang positif dan sangat baik. Dengan kunjungan seperti ini, kita juga sebagai ajang diskusi barangkali apa yang ingin kita sampaikan bisa tersampaikan,” kata Quratul Aini.

Kemudian tambah Quratul Aini, menyangkut Puskesmas terkait dengan pelayanan dalam hal ini pihaknya mengakui masih ada kekurangan, namun demikian sebagai Plt akan terus berbenah dan meningkatkan pelayanan kepada masyarakat.

Selama ini pihaknya juga menyediakan kotak aduan untuk pelayanan bagi masyarakat, namun sangat jarang masyarakat yang mengadu langsung ke Dinas Kesehatan, karena itu ia juga menyambut baik masukan yang disampaikan Pimpinan DPRK untuk meningkatkan pelayanan.

“Begitu juga kami berterima kasih sekali dengan permintaan peningkatan pelayanan, ini merupakan tingkat kepedulian DPRK terhadap kami dinas kesehatan sangat tinggi, kami sambut baik dan kami terus berupaya untuk lebih baik,” tutup Quratul Aini.

Dalam kunjungan singkat tersebut turut dihadiri Ketua DPRK Banda Aceh, Farid Nyak Umar dan Wakil Ketua Isnaini Husda serta sejumlah staf DPRK.[]
Komentar
Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE. #JernihBerkomentar
  • Dewan Siap Bantu Dinkes Tingkatkan Palayanan Masyarakat

Terkini

Topik Populer

Iklan