Senyum bahagia Agun, anak Pulau Banyak Barat mendapatkan Al-Qur'an baru dari Rumah Zakat (Foto: Rizki) |
WASATHA.COM, SINGKIL- tim ekspedisi Super Qurban Rumah Zakat Aceh untuk wilayah Pulau Banyak mulai melakukan Penyaluran paket kemanusiaan di desa haloban, Pulau Banyak, Aceh Singkil, Kamis (27/06/2018).
Sebanyak 200 paket Superqurban disebarkan kepada masyarakat.
Selain berfokus pada penyaluran Superqurban, tim ekspedisi Rumah Zakat Aceh juga melakukan penyaluran Syiar Qur'an dengan membagikan Al-Qur'an dan iqra kepada anak-anak.
Satria (11) adalah seorang anak nelayan desa haloban yang sangat senang memiliki Al-Qur'an baru dari Rumah Zakat karena yg dimilikinya sudah tidak bagus lagi. Dia mengatakan,
"Senang hati ambo dapek Qur'an dari Rumah Zakat, yg dirumah tak ado rancok lai (senang hati saya dapat Qur'an dari Rumah Zakat, yang dirumah tak bagus lagi)," katanya.