WASTAHA.COM, ACEH SINGKIL-Pembukaan Musabaqah Tilawatil Quran (MTQ) sekaligus perayaan akbar pondok pesantren Darul Mutaallimin Tanah Merah ke-57 dibuka langsung oleh Abu. Drs. H. Abu Rahmanuddin, Kamis (18/4/19).
MTQ tingkat Pesantren dan Diniyah ini berlangsung sampai 23 april dan penutupan disertai ceramah oleh K.H Ahmad Sobri lubis dari Jakarta pada perayaan akbar ke - 57 mendatang.
Peserta kontingen Musabaqah Tilawatil Quran (MTQ) yang diikuti berbagai Pesantren, Diniyah, TPA dan TPQ yang berasal Subulussalam dan Aceh singkil.
Masyarakat sangat antusias menghadiri pembukaan MTQ tersebut, yang berasal berbagai daerah.
Abu Drs. H. Rahmanuddin salah satu keluarga besar pondok Pesantren Darul Mutaallimin Tanah Merah mengatakan, "Pesantren Darul Mutaallimin ini masih erat hubungan dengan masyakat, pesantren ini juga masih di percaya oleh orang tua untuk mendidikan anaknya ke pondok kami."ungkapnya.
"Santri/ santriwati Pesantren Darul Mutaallimin harus bisa menguasai tiga bahasa, bahasa Arab, bahasa Inggris dan bahasa Indonesia, yang sudah dilakukan oleh pondok pesantren Safinatussalmah, di biskang, kecamatan danau paris Aceh singkil," harap Abu Rahmanuddin."tambahnya. (Ahmad Habibi)