Iklan

Iklan

Majelis Pendidikan Aceh Lakukan Kunjungan Ke Bireuen

9/28/21, 20:51 WIB Last Updated 2021-09-28T13:55:27Z


WASATHA.COM,
 Bireuen - Sejumlah Anggota Majelis Pendidikan Aceh (MPA)  melakukan kunjungan ke Kabupaten Bireuen dalam rangka memperkuat peran MPD ditingkat Kabupaten/Kota di Aceh.

 

Adapun rombongan MPA diterima langsung Bupati Bireuen, yang diwakili oleh asisten 1 bidang pemerintahan, Mulyadi pada Senin (27/9)di ruang MPD Bireuen.

 

"Saya mewakili Bupati Bireuen, memberi apresiasi dengan kehadiran tim MPA di Bireuen dalam upaya penguatan peran dan fungsi MPD Kab/Kota," Ujar Mulyadi.

 

Sementara rombongan MPA dihadiri oleh Dr Sulastri, M.Si, Dr Mukhlisuddin, Adnan, S.Sos, MM,Mirzaifa, SE, MM.

 

"Kehadiran MPA bertujuan untuk memberi spirit penguatan MPD Kabupaten Bireuen, supaya pemerintah mendukung pendanaan program-program pengurus MPD dalam menjalankan berfungsinya. Pemerintah Kabupaten Bireuen perlu memperluat MPD Bireuen dan mendukung pendanaan programnya," Ujar Tim Rombangan MPA, Dr Sulastri, yang didampingi Dr Mukhlisuddin.

 

"Sebagaimana diketahui, MPA dan MPD Kabupaten/Kota memiliki fungsi sebagai pemikir, pemberi pertimbangan, penggerak, pengontrol, penilai dan mediator," lanjutnya.

 

Menurutnya, keberadaan MPA dan MPD Kabupaten/Kota amanah UUPA Pasal 220. Keberadaan lembaga ini diharapkan dapat memberi nilai tambah dalam meningkatkan daya saing pendidikan Aceh, melalui kajian dan rekomendasi kepada pemerintah setempat.

 

Selain asisten 1 Pemerintan Kabupaten Bireuen  dan tim MPA, dalam diskusi tersebut juga dihadiri oleh kepala sekrektariat MPA, Ketua MPD Kabupaten, Iskandar Yusuf dan pengurusnya. Sejumlah kesepakatan mengenai sinergisitas dan penguatan MPD Kabupaten/Kota menjadi catatan dalam menjalankan fungsinya. []

Komentar
Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE. #JernihBerkomentar
  • Majelis Pendidikan Aceh Lakukan Kunjungan Ke Bireuen

Terkini

Topik Populer

Iklan