WASATHA.COM - Membayangkan gaji besar dan hidup enak, para calon pemimpin rela mengeluarkan biaya tak sedikit untuk mengejar impian tersebut.
Bagi mereka, biaya tidak menjadi masalah asal
jabatan yang akan didapat bisa menutup atau bahkan melebihi modal yang sudah
dikeluarkan.
Bicara soal kekuasaan, sebagian pemimpin dunia masa
lalu dan sekarang memiliki kekayaan luar biasa sebelum mereka memegang jabatan
puncak.
Namun, ada juga sebagian dari mereka yang menjadi
sangat kaya raya setelah memegang kekuasaan, dengan melakukan korupsi dan
manipulasi uang rakyat.
Dilansir Lovemoney.com, berikut adalah
daftar 10 pemimpin dunia terkaya sepanjang sejarah yang nilai
kekayaannya mencapai triliunan rupiah.
Kekayaan kepala negara dan kepala
pemerintahan non-kerajaan ini adalah kekayaan bersih mereka selama berkuasa,
setelah disesuaikan dengan inflasi di masa sekarang.
1. Muammar Gaddafi, Libya
Kekayaan US$ 224,8 miliar
Penghargaan tertinggi terhadap pemimpin dunia
terkaya sepanjang masa jatuh ke tangan pemimpin Libya, Muammar Gaddafi. Pada
tahun 2011, para pejabat memperkirakan bahwa pemimpin revolusioner, yang
berkuasa dari tahun 1977 hingga 2011, ini memiliki kekayaan US$ 200 miliar yang
berasal dari rekening bank rahasia, investasi, transaksi real estat, dan
pendapatan minyak negara.
2. Vladimir Putin, Rusia
Kekayaan US$ 206,3 miliar
Gaji resmi Vladimir Putin dari 2011 hingga 2016
hanyalah US$ 673.000. Tetapi presiden Rusia ini dilaporkan memiliki kekayaan
bersih hingga US$ 200 miliar pada 2017.
Laporan tersebut diungkapkan mantan CEO Hermitage
Capital Management, Bill Browder, yang mengatakannya di bawah sumpah Komite
Kehakiman Senat Amerika Serikat. Uang itu diduga tersebar di banyak bank dan
investasi di Barat.
3. Hosni Mubarak, Mesir
Kekayaan US$ 78,7 miliar
Hosni Mubarak adalah pemimpin lainnya yang
digulingkan melalui demonstrasi Musim Semi Arab. Mubarak dicopot secara paksa
dari kekuasaan pada 2011 setelah berkuasa selama 30 tahun. Pada tahun yang
sama, ABC News dan The Guardianmelaporkan politisi
kawakan ini telah melakukan korupsi sebesar US$ 70 miliar dari uang rakyat.
Sementara sebuah laporan di Washington Times menunjukkan
jumlah yang lebih banyak, hingga US$ 700 miliar.
4. Ali Abdullah Saleh, Yaman
Kekayaan US$ 68,3 miliar
Presiden Yaman dari 1990 hingga 2012 dianggap
sebagai pemimpin yang keterlaluan korup oleh rakyatnya. Saleh telah dituduh
mencuri sejumlah besar uang rakyat Yaman sebelum dia diusir setelah serangkaian
protes Musim Semi Arab. Bahkan, sebuah laporan yang disampaikan kepada Dewan
Keamanan PBB pada 2015 mencatatkan kekayaan bersihnya hingga US$ 64 miliar.
5. Ferdinand Marcos, Filipina
Kekayaan US$ 53,1 miliar
Ferdinand Marcos adalah presiden Filipina dari
tahun 1972 hingga 1986. Bersama dengan istrinya, Imelda, yang terkenal memiliki
koleksi lebih dari 1.000 pasang sepatu mewah, Marcos menggelapkan miliaran
dolar uang rakyatnya. Jumlah uang rakyat yang raib selama kekuasaannya
dilaporkan mencapai US$ 53,1 miliar jika disesuaikan dengan inflasi saat ini.
6. Mahathir Mohammad, Malaysia
Kekayaan US$ 45,4 miliar
Perdana menteri tertua di dunia, Mahathir Mohamad,
pernah berkuasa dari tahun 1981 hingga 2003. Pada bulan Mei 2018, dia
kembali menjabat perdana menteri Malaysia. Melalui wakilnya Tun Daim Zainuddin,
pemimpin berusia 93 tahun itu dilaporkan memiliki tabungan miliaran dolar di 50
bank di seluruh dunia.
7. Ibrahim Babangida, Nigeria
Kekayaan US$ 21,7 miliar
Pemimpin Nigeria ini diduga telah mengorupsi
miliaran uang negara. Ibrahim Babangida adalah presiden negara itu dari 1985
hingga 1993. Presiden dari kalangan militer ini diyakini telah melakukan
pencucian uang senilai US$ 12,4 miliar dari bisnis minyak Nigeria
yang melambung tinggi selama Perang Teluk pada tahun 1992.
8. José Eduardo dos Santos, Angola
Kekayaan US$ 20 miliar
Memuncaki daftar orang terkaya Afrika saat ini,
mantan presiden Angola menimbun harta ketika berkuasa dari 1979 hingga 2017.
Menutup mata terhadap kesengsaraan rakyatnya, yang sebagian besar
dilanda kemiskinan, Santos memilih untuk memperkaya dirinya dan keluarganya.
Putrinya, Isabel, misalnya, adalah wanita terkaya
di Afrika dengan kekayaan bersih US$ 2,3 miliar.
9. Zine El Abidine Ben, Tunisia
Kekayaan US$ 11,2 miliar
Dibenci oleh rakyatnya, mantan pemimpin Tunisia
Zine El Abidine Ben Ali diperkirakan telah mengendalikan antara 30% hingga 40%
dari ekonomi negara selama masa kekuasaannya. Bersama keluarganya, dia memegang
aset yang diperkirakan bernilai sekitar US$ 10 miliar pada 2011, ketika dia
digulingkan tahun itu juga.
10. Silvio Berlusconi, Italia
Kekayaan US$ 9,6 miliar
Perdana Menteri Italia selama tiga periode pada
1990-an, 2000-an, dan 2010-an, Silvio Berlusconi memulai karirnya di bidang
konstruksi tetapi memasuki dunia media pada tahun 1973. Saat itulah dia mulai
membangun kekayaannya.
Mantan pemilik AC Milan dan pengemplang pajak ini
memiliki kekayaan bersih US$ 9 miliar pada tahun 2014. Tetapi, seiring bertambahnya
waktu, kekayaannya kini telah menurun hingga diperkirakan 'hanya' tinggal US$
6,7 miliar. [Sumber: Dream.co.id]