WASATHA.COM, Banda Aceh - Komunitas Turun Tangan Aceh (TUTA)
akan menggelar kegiatan "Akademi Relawan" yang berlangsung selama 3 hari, mulai 25-27 Januari 2019 di Aula Badan Kependudukan dan Keluarga Berencana
Nasional (BKKBN) Aceh.
Nanda Erwinda, Ketua Panitia kegiatan ini mengatakan,
TUTA mengadakan kegiatan tersebut untuk mempersatukan seluruh relawan yang ada di
Aceh (24/1/2019).
Ia menambahkan, Akademi Relawan merupakan suatu proses
sistematis untuk turut serta terlibat dalam mencerdaskan kehidupan bangsa serta
memastikan proses perbaikan Indonesia yang masih tetap terfokus
pada perbaikan kualitas manusia.
Kegiatan tersebut bertujuan memperkuat jiwa kepemimpinan
dan kepemudaan, menumbuhkan rasa kepedulian, untuk mempererat tali persaudaraan
seluruh relawan TUTA di Aceh.
Ia juga mengatakan, acara ini merupakan salah satu upaya
dalam mempromosikan gerakan TUTA sebagai wadah sumber daya manusia (SDM) yang
bergerak dibidang pendidikan, sosial dan lingkungan.
“Semoga kegiatan ini dapat menjadi wadah untuk mereka
bertukar pikiran dan juga supaya teman-teman yang dari regional bisa
mempersiapkan project project yang akan dijalankan di setiap regional masing
masing,” harapnya.
Acara tersebut tidak hanya terbuka untuk relawan dari
TUTA saja, namun juga terbuka bagi seluruh pemuda Aceh yang ingin berkontribusi
dan mengikuti kegiatan ini.[]