Iklan

Iklan

Pengurus IPI Aceh Periode 2017-2020 Dikukuhkan

7/20/18, 21:30 WIB Last Updated 2018-07-20T14:31:17Z

WASATHA.COM, BANDA ACEH – Pengurus Daerah Ikatan Pustakawan Indonesia Provinsi Aceh periode 2017-2020 di bawah kepemimpinan Didi Setiadi, S.Sos, resmi dilantik dan dikukuhkan oleh Ketua I Pengurus Pusat Ikatan Pustakawan Indonesia, Drs. T. Syamsul Bahri, M.Si., Jumat (20/7/2018) di Aula Dinas Perpustakaan dan Kearsipan Aceh.

Dalam kesempatan tersebut, Drs. T. Syamsul Bahri, M.Si dalam arahannya meminta seluruh pengurus IPI Aceh yang baru dikukuhkan untuk meninggalkan pola-pola lama dalam menjalankan organisasi.

Ia berharap agar organisasi ini menjadi mitra kerja dengan berkolaborasi menjalin kerja sama dengan asosiasi pustakawan pada tingkat daerah, nasional, dan internasional serta dengan komunitas pengiat literasi untuk meningkatkan minat baca masyarakat.

“Peran pustakawan dan pengurus IPI sangat penting, oleh karena itu saya berharap agar pengurus IPI lebih kreatif dan inovatif dalam meningkatkan kompetensinya, jangan menunggu tapi jemput bola”,kata Syamsul Bahri usai mengukuhkan pengurus IPI Aceh periode 2017-2020, Jumat (20/7).

Menurutnya, salah satu peran organisasi profesi pustakawan adalah meningkatkan mutu profesi melalui berbagai kegiatan dan aktifitas kepustakawanan. Seperti yang termaktub dalam Anggaran Dasar (AD) salah satu tujuan IPI yaitu meningkatkankan profesionalisme, kompetensi, wawasan kepustakawanandan peningkatan karier serta meningkatkan profesionalisme pustakawan Indonesia.

Sementara itu, Ketua IPI Aceh, Didi Setiadi, S.Sos berjanji akan berusaha semaksimal mungkin menjalankan amanah yang diberikan. Ia mengajak pengurus, pustakawan, para pegiat literasi untuk sama-sama bergabung demi memajukan dunia perpustakaan khususnya Aceh.

“Kita harus bergerak, karena tanpa pergerakan keberadaan dan eksistensi organisasi IPI tidak dirasakan manfaatnya ditengah-tengah masyarakat. IPI tidak boleh diam dalam menyikapi berbagai persoalan yang menyangkut perkembangan perpustakaan di Aceh. Ini lah tugas kita selaku pengurus,” kata Didi Setiadi usai dikukuhkan bersama sejumlah pengurus.

Mereka yang dilantik dan dikukuhkan masing-masing, Didi Setiadi, S.Sos selaku ketua umum, Abdul Manar, S.Ag., S.IP,. M.Hum (Wakil Ketua), Muslina, S.Ag., S.IP., M.Ag., M.LIS (Sekretaris umum), Yasmi Yendri, S.Pd.I (Wakil Sekretaris), serta Tgk. Nurul Keumala Hayati, SE., MM sebagai Bendahara umum.

Pengukuhan Pengurus Daerah Ikatan Pustakawan Indonesia Provinsi Aceh periode 2017-2020 juga dirangkai dengan dialog kepustakawanan dengan tema "menuju pustakawan bergerak".[]
Komentar
Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE. #JernihBerkomentar
  • Pengurus IPI Aceh Periode 2017-2020 Dikukuhkan

Terkini

Topik Populer

Iklan