Foto : Wasatha | Fikri
WASATHA.COM – Ribuan Masyarakat
terlihat sangat antusias menyaksikan jalannya upacara peringatan Hari Ulang
Tahun (HUT) Republik Indonesia ke-72 di Lapangan Blang Padang , Banda Aceh,
Kamis (17/8/2017).
Pantauan Wasatha.com, masyarakat sudah berada
di Lapangan Blang Padang sejak pukul 08.00 Wib pagi, untuk menyaksikan upacara
peringatan detik-detik proklamasi.
Sementara itu, terlihat juga petugas keamanan
sedang melakukan pengamanan disekitar tribun utama.
Pelaksanaan Upacara berlangsung dengan lancar
dan masyarakat menyaksikan seluruh prosesi sampai habis. [Tek]