Banda Aceh - Program Studi (Prodi) Ilmu Hukum Fakultas Syariah dan Hukum (FSH) Universitas Islam Negeri (UIN) Ar-Raniry Banda Aceh meraih Juara 1 dalam kompetisi Internal Moot Court Competition (IMCC) yang diselenggarakan di lingkungan fakultas, sejak 4-13 Oktober 2025.
Tim Ilmu Hukum yang menamakan diri Yang Mulia Mahkamah Agung Soenarto berhasil mengungguli tim-tim dari program studi lainnya. Berdasarkan penilaian dewan juri terhadap aspek argumentasi hukum, penguasaan materi, teknik presentasi, serta kepatuhan terhadap etika kompetisi, tim Ilmu Hukum UIN Ar-Raniry ditetapkan sebagai juara pertama.
Prestasi ini menambah daftar capaian prestasi Fakultas Syariah dan Hukum dalam berbagai lomba hukum, sekaligus menunjukkan kemampuan para calon ahli hukum muda UIN Ar-Raniry dalam berkompetisi, baik di tingkat internal kampus maupun di tingkat regional.
Salah satu mentor tim pemenang, Rauzatuljannah, menyampaikan rasa syukur atas hasil yang diraih timnya.
“Persiapan selama beberapa bulan penuh diskusi dan latihan akhirnya membuahkan hasil. Kami sangat bersyukur dan berterima kasih kepada para mentor, khususnya Deswita Maharani, Yahya Fuad, dan rekan-rekan lainnya, serta kepada Himpunan Mahasiswa Hukum (Himamukum) melalui Ketua Umum Azriel Amta Ramadhan yang telah memberikan dukungan penuh,” ujarnya. []