WASATHA.COM, BANDA ACEH - Hujan dengan intensitas lebat kembali mengguyur Aceh Jumat (8/5) siang ini. Sebelumnya, sejak Kamis malam hujan tidak berhenti dan menyebabkan beberapa kawasan di Banda Aceh terendam banjir.
Dari Banda Aceh terpantau, kawasan terdampak banjir antara lain, Pasar Aceh, Lampaseh, Villa Buana Ajun, RSUZA, Perumnas Lingke, Kampung Keuramat.
Di Kawasan Aceh Besar, beberapa tempat juga dilaporan terendam banjir seperti di Gue Gajah, dan lokasi wisata Air Terjun di Lhoong juga dilaporkan mengalami peningkatan debit air hingga merendam kawasan itu.
Kolam Mata Ie tempat wisata juga tak lagi berbentuk, kondisi sudah full terendam banjir. Air yang sudah melampaui kapasitas bendungan meluap dan memasuki aliran Krueng Daroy hingga ke Kota Banda Aceh, termasuk melewati Pendopo Gubernur di Peuniti, Kecamatan Baiturrahman.
Sejak Kamis (7/5/20), ketika air yang menggelegak itu memasuki aliran Krueng Daroy dan cabang-cabangnya, ikut pula menerjang permukiman di daerah aliran sungai (DAS) wilayah Aceh Besar hingga Kota Banda Aceh
Data yang diedar personil kepolisian di lapangan hingga siang ini tercatat ketinggian air rata-rata di atas 50 cm.
Berikut pesan beredar di sosial media Whatapp berkait situasi banjir.
Hari Jumat Tgl 08 Mei 2020 Pkl.08.21 Wib situasi sementara wilayah dan debit air dimasing2 Kecamatan Kota Banda Aceh :
A. Kec. Baiturahman :
- Desa Neuseu Jaya : Ketinggian Air : 1 Meter
- Desa Suka Ramai : 50 Cm;
- Desa Peuniti : 1,2 Meter
B. Kec. Jaya Baru :
- Desa Punge Blang Cut : 50 Cm
C. Kec. Kuta Alam
- Desa Kp. Laksana : 80 Cm
- Desa Kp. Kramat : 1 Meter
D. Kec. Kuta Raja :
- Desa Pelanggahan : 1,3 Meter ( Masyarakat sdh mengungsi ke Mesjid);
E. Kec. Meuraxa
- Desa Blang Oi : 50 cm
- Desa Dayah Baru : 50 Cm
F. Kec. Syiah Kuala
- Desa Prada : 50 Cm
- Desa Alue Naga : 50 Cm
II. Langkah- Langkah yg dilakukan :
- Memerintahkan Para Kapolsek jajaran utk lakukan langkah2 antisipasi banjir semakin parah dan antisipasi pendirian posko dan dapur umum bila masy. Mengungsi;
- Melaksanakan Koordinasi dgn Pemko, BPBD Kota dan SAR terkait langkah2 antisipasi bila banjir semakin parah;
- Menyiapkan Alsus Sabhara/ Alat Apung antisipasi pemberian pertolongan kpd. Masyarkat.
Demikian dilaporkan utk menjadi periksa.
Tembusan :
1. Waka Polda Aceh
2. Dir Intel Polda Aceh
3. Karo Ops Polda Aceh