Iklan

Iklan

Ditengah Pandemi Covid-19, Aceh Care Bagi Sembako dan Paket Ramadhan

4/11/20, 15:08 WIB Last Updated 2020-04-11T08:13:03Z

Laporan : Darmansyah

WASATHA.COM, Banda Aceh – Dalam rangka kepedulian terhadap masyarakat yang terdampak Covid-19, Aceh Care melakukan bakti sosial dalam bentuk pembagian sembako, yang akan diberikan kepada masyarakat menengah ke bawah, baik yang terkena dampak akibat virus covid-19, ataupun mereka yang tidak terkena tetapi tidak bisa mencari rezeki dalam kondisi pandemi Covid-19 ini 

Adapun dua jenis sembako yang akan di bagikan yaitu, jenis isi paket sembako dan jenis isi paket Ramadhan karim, Donasi berlangsung dua hari mulai 10-11 April 2020.

Paket sembako berisikan 5 kg beras, 1 papan telur, 1 kg minyak makan, 1 kg gula pasir, 1 kotak teh, dan 10 paket mie instan. 1 isi paket sembako berharga Rp.165.000.

Sedangkan paket Ramadhan karim yaitu 1 sajadah, 1sarung, dan 1 mushaf. 1 isi paket Ramadhan karim bernilai Rp.150.000.

Panitia pelaksana Aceh care, Yoga mengatakan nantinya sembako ini akan di bagikan pada hari minggu di 22 titik yang di fokuskan di Aceh kecuali Banda Aceh. Dalam hal ini pun kami berkerja sama dengan giant company untuk mengumpilkan donasi dan yang nantinya akan dia salurkan kepada masyarakat.

"Dengan terlaksanakan nya Kegiatan ini agar meringankan beban rakyat yang tidak mampu dalam kesehariannya, karena dampak dari covid-19 mereka jadi kesulitan untuk mencari sesuap nasi," kata Yoga

Ia juga menambahkan agar mereka bisa Bersama dengan suka cita menyambut hangatnya bulan suci Ramadhan.

Untuk informasi lebih lanjut dapat menghubungi panitia pelaksana Yoga Lamkaruna Harmanda (082284387141).
Komentar
Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE. #JernihBerkomentar
  • Ditengah Pandemi Covid-19, Aceh Care Bagi Sembako dan Paket Ramadhan

Terkini

Topik Populer

Iklan