Iklan

Iklan

Cegah Covid19, Rumah Zakat Semprot Desinfekstan di Banda Aceh

3/24/20, 18:14 WIB Last Updated 2020-03-24T12:18:30Z

WASATHA.COM, Banda Aceh - Rumah Zakat Action melakukan penyemprotan desinfektan, berkolaborasi dengan Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) kota Banda Aceh. Selasa, (24/3/20).

Kegiatan ini dilaksanakan di Sekolah Dasar Negeri (SDN) 01 Banda Aceh, penyemprotan desinfektan dilakukan pukul 09.30-12.00 WIB.

Kegiatan tersebut diikut melibatkan 16 orang Relawan, tujuh orang BPBD dan tiga orang pihak sekolah SDN 01.

Rumah Zakat juga menyediakan 10 alat penyemprotan desinfektan.

Penyemprotan dibagi menjadi tiga kelompok, masing-masing kelompok menyemprotkan di mushalla, kelas dan ruang guru.

Penyemprotan desinfektan ini bertujuan untuk mencegah penempelan virus pada ruang lingkup sekolah dan juga untuk membunuh virus corona dalam hitungan menit.

Covid 19 tidak bisa bertahan lama ketika disemprotkan desinfektan.

Branch Manager Rumah Zakat Aceh, Riadhi mengatakan "penyemprotan desinfektan merupakan aksi kelima yang kita lakukan bersama relawan, dan Alhamdulillah. Hari ini kita berkolaborasi dengan BPBD Banda Aceh. Insya Allah, kita berupaya mencegah corona agar tidak mewabah di Kota Banda Aceh,".

Sedangkan menurut Kepala Bidang Kedaruratan dan Logistik BPBD Kota Banda Aceh. Nata Kurniwan, mengatakan "kami memberikan apreasiasi cukup besar kepada Rumah Zakat dalam penyelamatan siatuasi begini masih ada yang peduli terhadap penyebaran Covid 19 dilingkungan Kota Banda Aceh. Kemudian ada beberapa titik juga di Kota Banda Aceh, dan akan kami laporkan kepada pimpinan. Sehingga nanti pada saat penyemprotan tidak tumpang tindih. Penyemprotan ini mamfaatnya cukup besar dalam rangka pengurangan penyebaran Covid 19 ini,". [ ]
Komentar
Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE. #JernihBerkomentar
  • Cegah Covid19, Rumah Zakat Semprot Desinfekstan di Banda Aceh

Terkini

Topik Populer

Iklan