Iklan

Iklan

Calon Penyelam Muda ODC Unsyiah Diuji Instruktur ADS International

Mabrur Muhammad
1/30/20, 12:34 WIB Last Updated 2020-01-30T05:34:14Z


WASATHA.COM, BANDA ACEH - Ocean Diving Club (ODC) Unsyiah tahun ini kembali melaksanakan sertifikasi selam untuk para calon penyelam muda selama lima hari pada 24 Januari – 28 Januari 2020 di Sabang, Aceh.

Kegiatan sertifikasi ini merupakan kegiatan rutin yang dilakukan oleh ODC untuk bakal calon anggota ODC yang baru.

Para peserta mengikuti ujian sertifikasi yang dilakukan secara tertulis dan praktek di perairan terbuka.

Ketua ODC Unsyiah, Puad Harap mengatakan bahwa sertifikasi ini langsung diuji oleh instruktur selam ADS International (Association of Diving School International) langsung yaitu Ibnu Azzam.

“Setelah melalui tahap-tahap tersebut, peserta sertifikasi ODC angkatan 12 akan diuji untuk mendapatkan sertifikat sebagai Diver A2 (Open-Water Diver) oleh ADS International,” ujarnya kepada Wasatha.com, Kamis (30/1).

Ia mengatakan sertifikasi tersebut adalah salah satu  program dari Divisi Diklat (Pendidikan dan Latihan)  ODC yang mana divisi diklat bertugas mendidik dan melatih calon anggota ODC menjadi seorang profesional.

“Sertifikasi merupakan test untuk anggota baru baik dalam segi skill dan kemampuan menyelam maupun segi materi,” katanya.

Sementara itu, Ketua Pelaksana Fakrol Andi menyebutkan bahwa tes dan materi yang diajarkan yaitu melalui tiga tahap pelatihan diantaranya mengenai Pengetahuan Akademis Penyelaman (PAP), Latihan Keterampilan Kolam (LKK) dan Latihan Perairan Terbuka (LPT).

“Alhamdulillah, tahun ini ada empat peserta diklat yang dapat membanggakan nama ODC dan Fakultas Kelautan dan 
Perikanan Unsyiah dari dua jurusan yang lulus sertifikasi,” sebutnya.

Adapun keempat mahasiswa yang lulus sertifikasi tersebut diantaranya Gilang Yuarza, Risvani (Mahasiswi Budidaya Perairan) Siti Nurhaliza dan Fadia Azzahara, (Mahasiswa/i Jurusan Ilmu Kelautan).

Dengan terlaksananya kegiatan ini, ODC Unsyiah berharap dapat terus melahirkan anggota baru yang intelek dan berkriteria khusus untuk menghadapi tantangan kedepannya dan tetap dapat menjaga kelestarian laut terutama di Aceh.

Komentar
Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE. #JernihBerkomentar
  • Calon Penyelam Muda ODC Unsyiah Diuji Instruktur ADS International

Terkini

Topik Populer

Iklan