WASATHA.COM - Majelis Permusyawaratan Ulama Aceh menutup kegiatan Pendidikan Kader Ulama
(PKU) berlangsung di aula MPU Aceh, Jum’at (25/08/2017).
Acara ini
resmi di tutup oleh Prof. Dr Muslim Ibrahim M.A selaku ketua Majelis Permusyawaratan
Ulama Aceh, “Terimakasih kepada semua pihak yang terlibat di dalam kegiatan
tahunan ini semoga ilmu yang di peroleh bermanfaat di masa depan,” ujar Muslim
Ibrahim.
Ia juga berharap,
semoga kedepan akan lahir generasi cikal bakal ulama masa depan, “Agar lahirnya
cikal bakal ulama di masa depan, dalam kesempatan ini juga bertujuan
untuk meningkatkan wawasan dari pada peserta pendidikan kader ulama,” pungkas
ketua MPU.
Adapun 25
peserta yang berasal dari berbagai daerah di Aceh, mereka di berikan bimbingan dan
bekal ilmu keislaman serta observasi lapangan yang bertempat pesantren dan
dayah-dayah di Medan Sumatra Utara.[Yuli Santi]*D