Iklan

Iklan

Selamatkan Ekosistem Pesisir, Mahasiswa Tanam 1.500 Pohon Mangrove

4/22/17, 23:27 WIB Last Updated 2017-04-23T03:24:41Z
Foto : wasatha.com/Putri

DEWAN Eksekutif Mahasiswa (DEMA) UIN Ar-Raniry bekerja dengan beberapa instansi lainnya menanaman sebanyak 1.500 pohon mangrove di gampong Lambadeuk Pekan Bada Aceh Besar. Sabtu (22/04/2017).

Acara yang diselenggarakan dalam rangka memperingati hari bumi yang bertepatan pada tanggal 22 April. Bertema "Climate action from my heart to my earth".

Koordinator acara, Endi Kusnadi mengatakan, tujuan diselenggarakan acara ini karena ekosistem pesisir yang saat ini sudah memprihatinkan.

"untuk memperbaiki ekosistem pesisir, dimana kalau mangrove tumbuh di pesisir jadi disana biota laut seperti karang, udang, dan planto bisa kembali lagi," Pungkasnya

Endi Kusnadi menambahkan, Pohon Mangrove sendiri di dapatkan dari kerjasama dengan BPDASHL Krueng Aceh dan beberapa lembaga lainnya yang ikut mensuport acara tersebut.

Sementara itu, Eli Musadevita yang bertindak sebagai koordinator orasi mengatakan kurang lebih sebanyak 400 peserta dan 16 instansi ikut ambil bagian dalam peringatan ini.

"Kurang lebih 400 peserta turut berpartisipasi dalam acara ini dan kurang lebih 16 instansi dan mahasiswa. Pada acara ini penanaman 1.500 pohon mangrove juga diselenggaran longmars sekaligus orasi sebagai bentuk penyadaran sikap terhadap bumi dan kondisi masalah lingkungan di Aceh, yang di lakukan di Ulelheu," Jelasnya.

Acara ini dibuka langsung oleh Gubernur Aceh Zaini Abdullah, melalui Staf Ahli Gubernur Nurdin SH, M.Hum.[Putri Indah | Yulisanti]/ Dhi
Komentar
Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE. #JernihBerkomentar
  • Selamatkan Ekosistem Pesisir, Mahasiswa Tanam 1.500 Pohon Mangrove

Terkini

Topik Populer

Iklan