Iklan

Iklan

Rader Barber Gelar Pangkas Amal di Dayah Mini Aceh

3/07/21, 19:41 WIB Last Updated 2021-03-07T12:41:48Z



WASATHA.COM, BANDA ACEH - Pengusaha jasa potong rambut "Raden The Barber" Ulee Kareng Banda Aceh menggelar program pangkas amal untuk santri yatim dan dhu'afa di Pondok Pesantren Dayah Mini Aceh Gampong Alue Naga, Syiah Kuala Kota Banda Aceh. 


Pimpinan Dayah Mini Aceh Tgk. H. Umar Rafsanjani, Lc. MA., menyambut baik dan mengapresiasi program mulia tersebut. Menurut Umar,  program tersebut  sangat mulia, dan jarang dilakukan.


"Selama ini, biasanya tukang pangkas datang ke Dayah untuk mencari langganan pangkas untuk menambah pemasukannya tetapi ini malah gratis, ya ahlan wa sahlan semoga berkah," kata Tgk Umar. 


Mustakim, salah seorang pegawai Raden The Barber yang mengatakan, program pangkas amal ke Dayah-dayah ini atas arahan pimpinannya dan sudah dilakukan sebelumnya ke lima dayah dan panti asuhan di Kota Banda Aceh dan Aceh Besar. 


Ia berharap hadirnya mereka membantu pengurus dayah dari segi kerapian dan penampilan para santri. 


"Tidak etis rasanya jika seorang pelajar itu gondrong kayak gelandangan, apalagi ini pelajar agama alias santri mesti beda donk dengan pelajar yang lain," tutur Mstakim.


Raden Barberzl, kata Mustakim terpanggil untuk nimbrung berkontribusi ke dunia pendidikan dayah sesuai bidang mereka. []

Komentar
Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE. #JernihBerkomentar
  • Rader Barber Gelar Pangkas Amal di Dayah Mini Aceh

Terkini

Topik Populer

Iklan